Sabtu, 26 Februari 2011

Materi TIK Kelas 9 : Email Sebagai Sarana Komunikasi

1. Pengertian Email (electronic Mail) adalah fasilitas dalam internet yang berfungsi untuk mengirim serta menerima berita atau pesan kepada/dari seseorang. E-mail account adalah alamat yang dimiliki seseorang sebagai kotak pos yang dituju oleh pengirim agar sampai pada alamat yang diinginkan. Dengan email, biaya dan waktu pengiriman dapat diminimalkan, karena pesan dapat dikirimkan ke seluruh penjuru dunia dalam waktu yang bersamaan tanpa adanya tambahan biaya. Beberapa contoh penyedia layanan e-mail :
  1. http://www.gmail.com
  2. http://www.plasa.com
  3. http://www.yahoo.mail.com
  4. http://lovemail.com
  5. http://eudoramail.com
Setiap pemilik e-mail pasti memiliki password yang digunakan untuk membuka email account. Beberapa tips agar password tidak mudah dipecahkan oleh orang lain adalah :
  1. Biasakan membuat password yang terdiri atas campuran huruf dengan angka
  2. Jangan gunakan satu huruf pada pssword untuk hal-hal penting karena akan mudah dipecahkan oleh orang lain.
2. Keuntungan menggunakan e-mail :
  1. Menghemat waktu
  2. Memberikan kemudahan bagi konsumen untuk memberikan berita penting yang tidak mengenal batas ruang dengan waktu yang relatif singkat.
  3. Sebagai penyedia jasa layanan surat/berita yang dapat dipergunakan dengan cepat
  4. Memberikan layanan penyalur berita atau pesan yang murah
  5. Memberikan kemudahan layanan yang dapat dimanfaatkan oleh orang di manapun berada.
3. Mendaftar email melalui Yahoo
  1. Klik start
  2. Pilih program
  3. Klik browser, misalnya Mozila
  4. Ketik www.yahoo.com pada address bar
  5. Setelah tampil homepage yahoo klik sign up
  6. Isi formulir yang telah tersedia
  7. Klik Create My Account, setelah proses loading selesai akan muncul halaman konfirmasi bahwa registrasi kita berhasil.
4. Mengirim email
  1. Klik start
  2. Pilih program
  3. Klik browser, misalnya Mozila
  4. Ketik www.yahoo.com pada address bar
  5. Klik masuk atau sign in
  6. Ketik nama yahoo ID, masukkan pasword klik sign in
  7. Setelah muncul halaman e-mail, pilih compose
  8. Masukkan alamat email tujuan, Cc dan Bcc (jika ada), dan subjek. Ketik isi surat
  9. Jika ingin melampirkan file klik lampiran (attach files), lalu klik browse kemudian cari file yang akan dilampirkan, klik open. Klik attach files, tunggu beberapa saat sampai proses attaching files selesai. Klik continue to message
  10. lalu setelah selesai klik send. Tunggu beberapa saat, kemudian akan muncul halaman konfirmasi
5. Membuka dan menjawab email (reply)
  1. Klik start
  2. Pilih program
  3. Klik browser, misalnya Mozila
  4. Ketik www.yahoo.com pada address bar
  5. Klik masuk atau sign in
  6. Ketik nama yahoo ID, masukkan pasword klik sign in
  7. Setelah muncul halaman e-mail, pilih inbox untuk melihat daftar e-mail yang masuk.
  8. Untuk melihat isi surat, klik salah satu surat yang ingin di baca pada list yang ber-link
  9. Jika ingin membalas surat, klik reply
  10. tuliskan isi e-mail jawabannya, lalu klik send.
6. Menyimpan email dalam hard disk dan mencetaknya
  1. Ikuti langkah membuka email samapai langkah ke 7
  2. Setelah email terbuka klik menu file pada toolbar, klik save as, kemudian keluar dialog save web page. Tentukan nama dan lokasi penyimpanan
  3. Klik save untuk menyimpan.
  4. Klik menu file lalu pilih print / tekan ctrl+p kemudian klik ok

Materi TIK Kelas 9 : Perangkat lunak presentasi

Mengenal Perangkat Lunak Presentasi
  1. MICROSOFT POWERPOINT
  2. Microsoft PowerPoint atau Microsoft Office PowerPoint adalah sebuah program komputer untuk presentasi yang dikembangkan oleh Microsoft di dalam paket aplikasi kantoran, Microsoft Office, selain Microsoft Word, Excel, Access dan beberapa program lainnya. PowerPoint berjalan di atas komputer PC berbasis sistem operasi Microsoft Windows dan juga Apple Macintosh yang menggunakan sistem operasi Apple Mac OS, meskipun pada awalnya aplikasi ini berjalan di atas sistem operasi Xenix. Aplikasi ini sangat banyak digunakan, apalagi oleh kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa, dan trainer. Dimulai pada versi Microsoft Office System 2003, Microsoft mengganti nama dari sebelumnya Microsoft PowerPoint saja menjadi Microsoft Office PowerPoint. Versi terbaru dari PowerPoint adalah versi 12 (Microsoft Office PowerPoint 2007), yang tergabung ke dalam paket Microsoft Office System 2007.
  3. OPEN OFFICE IMPRESS
  4. OpenOffice.org Impress dari Sun Microsystem adalah suatu perangkat lunak untuk membuat presentasi-presentasi multimedia efektif. Presentasi-presentasi kita akan tampil dengan seni klip 2D dan 3D, animasi, dan perlengkapan gambar. OpenOffice.org Impress mempunyai suatu cakupan yang lengkap dari gambar perlengkapan pembuatan diagram yang mudah oleh kita. Fasilitas Animation dan Effects menghidupkan presentasi kita. Fontworks menyediakan huruf-huruf yang menarik format 2D dan 3D untuk gambar teks.
  5. PRESENTATION X3
  6. Presentation X3 dari Corel Corporation mempunyai fitur lengkap yang kita perlukan untuk menghasilkan sebuah usulan proyek, laporan-laporan dan demonstrasi-demonstrasi yang interaktif, presentasi-presentasi multimedia dan lain-lain Presentation X3 menyediakan keserasian yang dimiliki oleh dengan Microsoft PowerPoint dan memiliki kemampuan untuk meng-export file presentasi ke format PDF.
  7. STAR OFFICE.ORG IMPRESS
  8. Star Office.Impress dari Sun Microsystem adalah suatu perangkat lunak untuk membuat multimedia efektif presentasi yang tampil dengan seni klip 2D dan 3D, animasi, dan perlengkapan gambar yang lengkap. Perangkat lunak ini diluncurkan untuk menunjukkan animasi dan efek yang lebih menghidupkan sebuah presentasi, dilengkapi dengan berbagai jenis huruf 2D dan 3D, dan gambar-gambar 3D akan terasa lebih hidup. Selain itu, Star Office.Impress sebagai alternatif membuat presentasi karena perangkat lunak ini menggunakan kemampuan untuk membuat Flash.
  9. KPresenter
  10. KPresenter digunakan untuk membuat dan menyajikan presentasi. Dengan sejumlah fasilitas yang ditawarkan, KPresenter sudah dapat disejajarkan dengan Microsoft PowerPoint. Untuk sekedar informasi, developer KDE sendiri selalu menggunakan KPresenter manakala harus memberikan presentasi tentang KDE. Karena memang dirancang untuk menjadi PowerPoint-nya KDE, maka dapat ditemui berbagai kemiripan antara KPresenter dan PowerPoint. Ini dapat menjadi keunggulan, terutama untuk memikat para pemakai PowerPoint yang ingin beralih ke lingkungan Linux. Lagi-lagi dengan KParts, aneka ragam teks, gambar, chart, dan file multimedia, dapat ikut memperkaya materi presentasi yang digarap dengan KPresenter. Salah satu fitur menarik dari KPresenter adalah menghasilkan slideshow dalam format HTML. Begitu sebuah presentasi telah selesai, dalam sekejap dapat dihasilkan versi HTML-nya yang cocok untuk di-upload ke website.

Kamis, 17 Februari 2011

Materi TIK Kelas 9 : Jaringan Internet

Internet adalah jaringan komputer yang bisa dikatagorikan sebagai Wan, menghubungkan berjuta komputer di seluruh dunia, tanpa batas negara, dimana setiap orang yang memiliki komputer dapat bergabung ke dalam jaringan ini hanya dengan melakukan koneksi ke penyedia layanan internet ( internet service provider / ISP ) seperti Telkom Speedy, atau IndostNet.Internet dapat diterjemahkan sebagai International Networking (jaringan internasional), karena mengubungkan komputer secara internasional, atau sebagai internetworking (jaringan antar jaringan) karena ,menghubungkan berjuta jaringan diseluruh dunia.